Bupati Blitar Berangkatkan Bantuan untuk Korban Gempa
Senin, 19 April 2021
BLITAR KAB – Bupati Blitar Rini Syarifah memberikan bantuan untuk korban bencana gempa bumi, secara simbolis penyaluran bantuan CSR diberangkatkan dari Kantor Bupati Blitar di Kanigoro, Senin (19/04/2021).
Dalam kegiatan ini, dihadiri Forkopimda Blitar, sebagian Kepala OPD, TNI-POLRI dan relawan.
Rini mengucapkan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah berkontribusi dan berempati untuk korban gempa bumi di Kabupaten Blitar.
“Saya mengucapkan terimakasih untuk seluruh masyarakat yang dengan ikhlas membantu pemerintah daerah untuk memulihkan kondisi masyarakat pasca gempa bumi,”katanya.
Dia menyebutkan bahwa proses recovery membutuhkan peran seluruh lintas sektor. Sehingga semua harus ikut andil mengatasi permasalah agar berjalan lancar dan mudah.
Tak hanya itu, Rini juga memberikan ucapan terima kasih kepada semua unsur mulai, pemerintah daerah, TNI-POLRI, relawan dan masyarakat yang sudah bergotong royong untuk membersihkan puing-puing bangunan yang roboh akibat gempa pada 10 April yang lalu.